Mesran

Hanya ingin berbagi kebaikan dan mendapatkan kebaikan yang lain.

Pentingnya Publikasi Artikel Ilmiah, Dimulai Sejak Dini.

Artikel ilmiah, yah inilah namanya! Baik bagi seorang Peneliti, Dosen, ataupun Mahasiswa. 2017 merupakan awal kebangkitan siapapun yang ingin tenar, melalui suatu publikasi ilmiah. Lhooo kenapa begitu? Padahal menjadi seorang dosen sudah diwajibkan untuk menulis suatu Karya Ilmiah. Sebut saja namanya SINTA, suatu program dari pemerintah yang dapat menampilkan index dari suatu peneliti yang ada di Indonesia.

Nah duluuuu banget kita menulis artikel ilmiah sebagai kewajiban dosen yang akan naik Jabatan Fungsional, namun nggak tahu kemana larinya tuh artikel. Namun dengan adanya Science and Technology Index dikenal dengan nama SINTA, maka nampak index dari para peneliti di Indonesia. Cek saja di Author Sinta. Wow, lihat angka yang paling tinggi.

Kebayang nggak dengan dosen dosen yang katanyeee sudah Pendidikan sampai S3 namun publikasinya kalah dengan yang baru tamat. Wowww, ahh sudahlah.

Begitu juga diriku, nggak paham apa sih Artikel Ilmiah, dulunya pahammnya ada Jurnal nggak, itupun untuk Jabatan Fungsional, yang katanya untuk Asisten Ahli, cukup 1 Jurnal saja, Lektor cukup 3 jurnal saja, dan begitulah, namun saya nggak paham unsur penulisan suatu artikel ilmiah. Itu nasib awal hingga akhir tahun 2016. Namun di akhir tahun 2016 sedikit sedikit belajar penulisan Scientific Writing, istilah kerennya, wkwkwkwk. Bersama anak didikku yang dulu jadi muridku namun saat ini aku belajar dari dia, Robbi Rahim, wkwkwk, seorang lulusan S2 Ilmu komputer USU. Dulu diapun kagak paham yang ginian, pahammnya juga tahun 2015-2016 an, mungkin karna diwajibkan Institusinya x yahhh. hahahah, Upsss, agak promosi dikit.

Namun setelah di awal tahun 2017 belajar penulisan ilmiah, alhamdullilah paham dikitlah yang namanya GS, RG, dulunya ane pusing apa sih RG (Research Gate), mengenal Google Scholar pun baru nya di akhir tahun 2016. Lihat saja di akunku Google Scholar. Masih dikit kan?

Hmmm…. dibanding punya kenalanku Dr. Janner Simarmata , wah kalau jauhnyaaa.

Gila….!!!! masa dibandingkan dengan seorang senior penulis buku terkenal dari Andi Yogya….

Iyaa dong, masa dibandingkan dengan yang lebih rendah. Mending yang tinggi kan?
wkwkwkwkw

Yah alhamdulillah bermodal pembelajaran 2017, di tahun 2018 ini saya lebih konsen mengajak anak didikku untuk mengenal penulisan Artikel Ilmiah. Saat ini saya berhadapan pada mahasiswa semester 6, di tahun sebelumnya saya telah mengajarkan kepada mahasiswa semester 7 (Kapita Selekta) yang saat ini menduduki Semester 8. Saat ini mereka mengambil topik Skripsi dengan Sistem Pendukung Keputusan. Alhamdullilah bersama mereka yang turut membantu saya dalam mengenalkan penulisan ilmiah kepada anak didikku (STMIK Budi Darma), sedikit promosi yahhh hehehe.

Mudah mudahan tercapat yang kuinginkan terjadinya di beberapa bulan mendatang, suatu Juli penuh SENSASI. Aamiin…

Nampaknya sudah Magrib, sholat dulu yuk!!!!

Filed under: Uncategorized

UISU Menyelenggarakan Workshop Scientific Writing Dengan Publikasi Jurnal Terindex Scopus

Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara (UISI) gelar Workshop On General Engineering and Computer Science yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna Yayasan UISU di Jalan Sisingamangaraja, Sabtu (5/5/2018).

Dekan Fakultas Teknik Ir Abdul Haris Nasution MT, mengatakan bahwa kegiatan workshop tersebut bertujuan agar dosen siap melakukan publikasi di jurnal internasional.

“Apalagi karya tulis adalah kebutuhan bagi dosen dan kewajiban terutama dosen yang sudah Lektor Kepala (LK),” ungkapnya.

Pembantu Rektor 1, Dr Liesna Andriany MPd menyampaikan sangat mendukung kegiatan workshop ini dilaksanakan untuk meningkatkan kompetensi dosen.

“Publikasi ilmiah dalam jurnal bereputasi sudah menjadi kewajiban dan tuntutan dari pemerintah yang harus dipenuhi oleh setiap Dosen,” ucap Liesna.

Hal ini sebenarnya sudah sejalan dengan tridharma perguruan tinggi, khususnya unsur penelitian. Kewajiban penelitian dan publikasi ilmiah sudah jadi bagian dari setiap proses kenaikan jabatan fungsional.

“Mau tidak mau dosen harus menulis sesuai tuntutan Permenristekdikti No. 20 Tahun 2017 dimana dosen wajib mempublikasikan karya Ilmiahnya dalam jurnal internasional bereputasi,” kata Liesna sekaligus membuka workshop.

Hadir sebagai narasumber pada workshop ini Dr Janner Simarmata membahas tentang Penulisan Artikel dan Jurnal Internasional, Oris Krianto Sulaiman MKom membahas Sitasi dengan Mendeley dan narasumber terakhir Robbi Rahim MKom membahas Plagiarism dan Similarity dengan Moderator Dodi Siregar MKom.

“Janner juga meminta kepada peserta terutama kepada dosen baru, pilihlah komunitas yang benar. Komunitas akademik akan menjadi acuan agar kita terhindar dari penipuan-penipuan berkedok jurnal dan konferensi,” kata pendiri Ko2pi.org ini.

Menurut Dosen Universitas Negeri Medan ini, salah satu upaya untuk meningkatkan daya saing perguruan tinggi adalah melalui peningkatan kualitas publikasi.

Selanjutnya, Oris Krianto Sulaiman mengatakan Mendeley adalah aplikasi yang digunakan dalam pembuatan sitasi. Sitasi ini biasanya penting ketika kita akan menulis artikel ilmiah.

“Dengan Mendeley pengguna akan lebih dimudahkan dalam sitasi dan lebih akurat,” pungkas Oris.

Pemateri terakhir Robbi Rahim menyampaikan agar artikel yang akan kita kirimkan ke publisher harus memperhatikan template dari penerbit.

Peserta dari kegiatan ini adalah Dosen dari berbagai kampus di kota Medan sebanyak 35 orang dan workshop ini bagian dari serangkaian kegiatan Pekan Ilmiah Teknik FT UISU 2018 yang akan berakhir pada tanggal 9 Mei nanti.

Abdurrozzaq Hasibuan MT mewakili Panitia menuturkan kegiatan workshop ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang seluk beluk penulisan karya ilmiah khususnya jurnal yang terindeks di Scopus.

“Diharapkan dari pelatihan ini dapat meningkatkan kemampuan menulis Jurnal berskala internasional di kalangan dosen serta dapat meningkatkan jumlah publikasi hasil penelitian para dosen di jurnal internasional bereputasi,” tandasnya. (js/ss-md)

Sumber: http://suarasumut.com

Filed under: Artikel Ilmiah

Polling

Categories

Sponsored

C&C Online Shop

Blog Stats

  • 518,675 sejak 12 Jan 2011

User’s Online


My Music

Enter your email address to follow this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 229 other subscribers
May 2018
M T W T F S S
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031